You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Yuk Ikutan Uji Emisi Gratis Bulan Ini
.
photo doc - Beritajakarta.id

Yuk Ikutan Uji Emisi Gratis Bulan Ini

Kabar gembira bagi warga Jakarta, Dinas Lingkungan Hidup (LH) DKI Jakarta akan menggelar kegiatan uji emisi gratis di bulan Februari ini.

Terbuka untuk umum

Dalam kegiatan bertajuk "Uji Emisi Goes to Campus" Dinas LH akan mengadakan uji emisi gratis di Universitas Nasional, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, pada 20 Februari 2019.

Kemudian, kegiatan serupa juga akan diselenggarakan di Kampus Universitas Kristen Indonesia (UKI), Cawang, Jakarta Timur, pada 27 Februari mendatang.

Dinas LH Targetkan Gandeng 100 Bengkel dalam Uji Emisi

Kepala Seksi Penanggulangan Pencemaran Dinas LH DKI Jakarta, Agung Pudjo mengatakan, waktu pelaksanaan dimulai pada pukul 08.00 WIB.

"Kegiatan itu terbuka untuk umum, terutama bagi pemilik kendaraan di lingkungan kampus," ujarnya, Rabu (13/2).

Agung menjelaskan, pelaksanaan uji emisi tersebut merupakan bagian dari kampanye peduli lingkungan, terutama untuk meningkatkan kualitas udara di Jakarta.

"Kita berharap, udara di Jakarta semakin bersih karena emisi gas buang kendaraan sesuai ketentuan," terangnya.

Menurutnya, Dinas LH DKI Jakarta akan melibatkan  pekerja  Penyedia Jasa Lainnya Perorangan (PJLP) yang sebelumnya telah diberikan pelatihan untuk melakukan uji emisi kendaraan.

"Mereka akan kita berdayakan untuk mengaplikasikan hasil pelatihan," ungkapnya.

Ia menambahkan, selain kegiatan uji emisi gratis, pada kesempatan yang sama juga akan dilakukan sosialisasi mengenai aplikasi e-Uji Emisi berbasis android.

"Banyak generasi muda di kampus yang tentu sudah akrab dengan gadget. Kegiatan ini akan sekaligus mengajak mereka," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1464 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1278 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1070 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1011 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye983 personDessy Suciati